TERBIT.ID ■ Akibat lalai sebuah mobil terbakar. Peristiwa ini terjadi di Dinas Lebah, Desa Sukadana, Kubu, Karangasem. Kendaraan roda empat jenis Suzuki APV DK 1985 AAB tersebut milik Made Putu Sarjana.
Dikonfirmasi Kapolsek Kubu, AKP. I Nengah Sona membenarkan peristiwa tersebut. "Dugaan sementara kebakaran tersebut terjadi karena istri korban sebelumnya sempat sembahyang dan menghaturkan banten di atas kap mobilnya yang berisi dupa kemudian di tinggal sembahyang dengan kondisi rumah dalam keadaan kosong, " ujarnya, pada Rabu (11/8).
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.30 Wita.
Tak hanya menghanguskan mobil, namun Garase tempat mobil tersebut terparkir ikut terlalap kobaran api. 20 trai telur yang ada didalam mobil juga ikut hangus terbakar sehingga menimbulkan kerugian mencapai kurang lebih Rp. 75 juta.
Lebih detail diceritakan jika sebelumnya, pada pagi sekitar pukul 06.30 Wita, istri korban sempat menghaturkan banten yang berisi dupa di atas kap mobil APV yang terparkir di garase dan setelah itu, langsung ditinggal pergi sembahyang ke Pura Melanting.
Sekitar pukul 10.30 wita, anak korban sempat melihat mobil dan mengecek kedalam mobil yang berisi telur, dalam keadaan normal seperti biasa kemudian ditinggal pergi ke pura melanting yang berada di Banjar Bukit untuk sembahyang.
Sekitar pukul 11.30 wita, ada salah seorang saksi yang berada didekat lokasi melihat dari dalam rumah ada mobil terbakar dengan api yang besar di garase milik I Made Putu Sarjana. Saat itu juga saksi memberitahu anak korban untuk mencari bantuan sampai akhirnya api bisa dipadamkan. (Ami/BK)