Rumah Contoh Golden Nirwana Regency di Jalan Sindangsari Kelurahan Sindangsari Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi, Minggu (02/10/2022). Foto : Cking.
TERBIT.ID | Sukabumi - Setelah Sukses membangun Perumahan Subsidi di empat lokasi di Kabupaten Sukabumi dan Cianjur, kini PT Bumi Rajawali Sentosa sebagai developer hadir kembali menyuguhkan Golden Nirwana Regency hunian asri, nyaman dan memiliki desain rumah yang bagus serta cicilan yang murah dilokasi strategis ditengah Kota Sukabumi, tepatnya di Jalan Sindangsari Kelurahan Sindangsari Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi, Jawa Barat.
Informasi dihimpun terbit.id, Golden Nirwana Regency membangun sebanyak 1.125 rumah hunian dilahan seluas 13 Ha, dilokasi yang sangat strategis tengah Kota Sukabumi siap menjadi rumah idaman. Terbit.id, menyempatkan masuk ke rumah contoh yang berada di blok Garden, dengan type 30/60 dengan fasilitas 2 kamar, satu kamar mandi, dapur, dan Carpot, lokasi dilalui oleh jalur angkot akan mempermudah Anda dan hanya 500 meter dari terminal bus Kota Sukabumi.
Direktur PT Bumi Rajawali Sentosa Sujadi Gunarto mengatakan, PT Bumi Rajawali Sentosa sendiri merupakan developer yang telah sukses membangun beberapa perumahan dengan KPR bersubsidi. Di antaranya ada di Sukabumi yakni Bukit Cidahu Asri di Kecamatan Cidahu, Bumi Pakuwon Regency di Kecamatan Parungkuda, Tiara Regency di Goapara Limbangan, serta Bumi Tiara Nirvana di Gekbrong Cianjur.
" Rencananya nanti di Golden Nirvana Regency di Kota Sukabumi akan ada 1.125 unit rumah tipe 30/60 dengan total luas lahan seluas 13 Ha," Jelas Sujadi, kepada terbit.id, Minggu (02/10/2022).
Lebih lanjut Sujadi, Selain rumah subsidi pihak developer juga menyediakan space untuk rumah komersil sebesar 5-10 % dari luas tersebut berdasarkan permintaan khusus.
"Untuk fasilitasnya tersedia lapangan sepakbola, masjid, serta sekolah PAUD. Sementara untuk fasilitas di dalam rumahnya itu sesuai standar rumah bersubsidi, kecuali untuk komersil kami sediakan lantai granit, pagar, dapur, serta wc duduk," jelas Sujadi Gunarto Direktur PT Bumi Rajawali Sentosa pada terbit.id, Minggu (02/10/2022).
Ditemui terbit.id, salah satu calon pembeli saat melihat rumah contoh di perumahan Nirvana Regency, Deviana (27 tahun) mengaku tertarik mengambil rumah di sani karena selain bangunan rumahnya yang mementingkan kenyamanan lokasinya juga cukup strategis untuk bepergian ke pusat kota maupun pusat perbelanjaan.
"Minat sih setelah dilihat, terus lokasinya juga strategis dekat ke tempat kerja dan pusat perbelanjaan, harganya juga cukup terjangkau," tutur ayah satu anak itu,"singkatnya.(Cking).