TERBIT ■ Sukabumi - Polsek Jampangtengah, Polres Sukabumi menggelar Police Goes To School di SMP 4 Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Jumat (10/02/2023).
Kapolsek Jampangtengah, Polres Sukabumi, AKP Usep Nurdin mengatakan, dalam Police Goes To School ini, pihaknya mengaku telah mengumpulkan seluruh siswa SMP 4 Jampangtengah di lapangan sekolah tersebut.
"Kami akan memberikan edukasi dan pembinaan kepada seluruh siswa SMP 4 Jampangtengah, untuk sadar akan hukum,"ujarnya.
Bagi pelajar yang belum memiliki SIM atau Surat Izin Mengemudi, pihaknya mengimbau agar tidak menggunakan sepeda motor. Karena belum cukup usia dan masih labil.ditambah lagi kendaraan tersebut menggunakan knalpot bersuara keras atau bising yang tidak dilengkapi dengan kaca spion, helm SNI dan STNK,"ungkapnya.
Pihaknya juga mengimbau kepada seluruh siswa agar tidak terlibat kawanan geng motor atau kejahatan jalanan yang bisa merugikan diri sendiri, keluarga serta nama baik sekolah.
"Saya berharap siswa agar tetap fokus belajar dan meraih cita-cita supaya jadi generasi yang cemerlang dan sukses yang bisa membanggakan orangtua dan sekolahnya,"Kata dia.
Selain itu, pihaknya juga kepada para siswa agar selalu memfokuskan atau mengingat kepanjangan dan arti dari NAKAL yang harus di hindari dan di jauhi para pelajar.
"Narkoba, Alkohol, Kekerasan, Asusila dan Liar,saya mohon kepada para siswa agar menjauhi hal tersebut, karena sudah jelas merugikan dan bertentangan dengan hukum," pungkasnya.(US).