TEEBIT.ID I Sukabumi - Pemerintah Desa Nanggerang melaksanakan giat penyaluran bantuan pangan tahun 2023 kepada 500 KPM tepatnya di Aula Kantor Desa Nanggerang, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Kamis (11/05/23).
Kepala Desa Nanggerang Unang Suwandi mengatakan, bahwa kegiatan penyaluran bantuan pangan tahun 2023 ini adalah tahap I yaitu di mulai bulan Mei sampai dengan bulan Juli tahun 2023.
"Iya, intinya bahwa penyaluran bantuan pangan ini bersumber dari Badan Pangan Nasional RI dengan rencana penyaluran sebanyak tiga tahap,"ujarnya kepada terbit.id.
Lanjutnya, selain itu bahwa penerima bantuan ini data KPM memang hasil dari data dari pusat, sehingga tidak mengacu pada data penerima PKH ataupun BPNT.
"Alhamdulillah, penyaluran bantuan pangan berupa 10 kg beras ini berjalan dengan aman dan lancar," kata dia.
Menurutnya, sebelum acara pembagian penyaluran bantuan pangan ini diberikan kepada KPM sebanyak 500 orang, pihak Pemerintah Desa Nanggerang biasa memberikan pengarahan juga informasi terkait Pemerintahan Desa.
"Saya mengimbau kepada warga masyarakat Desa Nanggerang agar bisa memanfaatkan bantuan ini, mengenai kwalitas beras jika nanti ada kekurangan mohon untuk dimanfaatkan sebaik-baiknya," pungkasnya.
Reporter : Us
Redaktur : R Cking