TERBIT.ID I Sukabumi - Jajaran Polsek Cibadak Polres Sukabumi bersihkan sarana tempat umum yang berada di wilayah Kecamatan Cibadak Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Kamis (13/07/2023).
Kegiatan tersebut dalam rangka instruksi langsung dari bapak kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo dengan program 'Polri Peduli Lingkungan'. Kegiatan bersih lingkungan ini dengan sasaran sarana tempat umum seperti sarana tempat ibadah dan fasilitas umum yang ada di Cibadak.
"Ini adalah program bapak kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dengan program 'Polri Peduli Lingkungan', dan bapak Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede. Saat ini saya bersama jajaran anggota Polsek Cibadak Polres Sukabumi langsung terjun kebeberapa titik tempat umum,"kata Kapolsek Cibadak Kompol Ridwan Ishak kepada wartawan.
Bersih-bersih tempat umum ini, sambung Kapolsek, pertama di Mesjid Daarul Matiin Cibadak dan kedua di Gereja Katolik St. Fransiskus Assisi Cibadak, kegiatan tersebut juga melibatkan pengurus mesjid (DKM) dan pengurus Gereja.
"Kegiatan peduli lingkungan ini alhamdulillah berjalan lancar, dan semoga dengan bentuk silaturahmi ini melalui kegiatan bersih bisa berkesinambungan,"tutupnya.
Sementara itu pimpinan Gereja Katolik St. Fransiskus Assisi Romo Markus Santoso mengucapakan terimakasih kepada anggota Polsek Cibadak Polres Sukabumi yang sudah peduli dengan membersihkan tempat ibadah kami. Semoga keberkahan senantiasa ada dalam bapak Kapolsek dan anggotanya.
"Terimakasih yang tidak bisa saya ucapakan dengan kata2, karena ini adalah bentuk kegiatan yang sangat luar biasa dengan teloransi dan peduli terhadap tempat ibadah kami. Semoga kegiatan ini terus dilakukan, agar silaturahmi terjalin terus,"ucap Pimpinan Gereja Katolik St Fransiskus Assisi Romo Markus Santoso kepada media.
Reporter. : CR 1.
Redaktur. : R. Cking.