TERBIT.ID ∎ Sukabumi - Ketua RT 05/05, Desa Purwasari, Nanang Sunandi bersama warga masyarakat telah melaksanakan kegiatan membersihkan lingkungan di sekitar Perum Bukit Gedung Putih (BGP) tepatnya di Kampung Purwasari RT 05/05, Desa Purwasari, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Nanang Sunandi mengatakan, dalam melaksanakan programnya, bahwa dirinya ketika melihat kondisi lingkungan disekitar Perum BGP terlihat sedikit kotor, maka ia selaku Ketua RT yang baru terpilih selama 2 bulan ini telah melaksanakan giat membersihkan lingkungan sekitar bersama-sama dengan warga secara bertahap.
" Giat yang sudah dilaksanakan yaitu dengan membersihkan dan merapihkan taman di depan Perum BGP sehingga taman tersebut kini sudah bisa dimanfaatkan oleh warga, juga melaksanakan kegiatan membersihkan alang-alang di sepanjang jalan agar terlihat bersih dan rapih," ujarnya kepada terbit.id, Selasa (17/10/2023).
Lanjut Nanang, selain melaksanakan program kebersihan lingkungan, pihaknya juga sedang merencanakan untuk membangun dua Pos Keamanan dilingkungan Perum BGP yang lokasi tempatnya kini sudah dipersiapkan.
"Nah,untuk sementara program yang sedang dijalankan yaitu terkait kebersihan lingkungan dan keamanan,ini saja dulu, yang lain nanti secara bertahap," kata dia.
Menurutnya, selain dua program tersebut, melihat kondisi kemarau saat ini sehingga berdampak pada sumur- sumur warga mengalami kekeringan, Namun berkat adanya bantuan Sumur Bor dari program CSR PT AGM, kini warga masyarakat bisa terbantu untuk memenuhi kebutuhan air bersih.
"Sebanyak kurang lebih 100 Kepala Keluarga ( KK), Alhamdulillah kini baru sekitar 60 KK yang sudah menggunakan air bersih dari sumur bor tersebut, dengan membayar biaya Perkubik sebesar Rp 2500 dan biaya tersebut dikelola untuk Kas Sarana Air Bersih (SAB) serta untuk biaya maintenance ( perawatan)," pungkasnya.
Sementara itu Kepala Desa Purwasari Agus Setiagunawan mengatakan, bahwa dirinya sangat apresiasi positif kepada Ketua RT 05/05 yang baru ini, dengan menjawab tafsiran beberapa warga dengan secara aktif dan responsif melaksanakan kegiatan - kegiatan di lingkungan Perum BGP.
"Semoga Ketua RT yang baru ini bisa terus konsisten melaksanakan kegiatan - kegiatan tersebut dengan terus menjaga lingkungannya bersama-sama warga sekitar, perlu di ketahui bersama bahwa Ketua RT 05 ini juga sangat aktif dalam kegiatan- kegiatan sosial lintas RT yang ada di Desa Purwasari ini,"singkatnya.
Reporter : Us
Redaktur : R Cking