Uwoh Abdullah Korban Ledakan Gas Dimakamkan, Kapolres Sukabumi Sampaikan Ucapan Duka

Redaksi
Selasa, 28 November 2023 | 13:49 WIB Last Updated 2023-12-02T12:41:47Z
TERBIT.ID, Sukabumi - Kapolsek Parakansalak, Iptu Dodi Irawan bersama Forkopimcam Parakansalak dan masyarakat turut menghantarkan prosesi pemakaman almarhum Uwoh Abdullah (38 tahun) salah satu korban ledakan truck pengangkut tabung gas di Lodaya, Desa Karangtengah, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Senin (27/11/2023) kemarin, sekira pukul 17.40 WIB.

Keluarga dan kerabat mengantarkan almarhum ke peristirahatan terakhirnya di pemakaman umum Kampung Cileungsir, Desa Bojongasih, Kecamatan Parakansalak, Kabupaten Sukabumi, Selasa (28/11/2023), sekira pukul 08.00 WIB. 

Kapolsek Parakansalak Iptu Dodi Irawan menyampaikan, Almarhum meninggalkan seorang istri, serta dua orang anak yang masih belia, dalam kesedihan yang mendalam, turut mendoakan agar almarhum diampuni segala kesalahan dan diterima segala amal perbuatannya, ujar Dodi Irawan, Selasa (28/11/2023). 

Lebih lanjut Dodi mengatakan, bahwa kegiatan tersebut berjalan dengan aman dan kondusif. Camat Parakansalak, yang diwakili Forkopimcam menyampaikan ucapan berduka cita kepada keluarga almarhum (UA).

Sementara itu, Adik Ipar korban, Malik (27 tahun) menyatakan, korban UA, tidak meninggal di tempat kejadian perkara (TKP). Sebab, sempat ada komunikasi dulu bersama satpam, yang kemudian di bawa ke RSUD Sekarwangi, Cibadak dan meninggal dunia

"Saya diberitahu oleh Istri, bahwa korban Uwoh Abdullah (38  tahun) mengalami kecelakaan. Adapun korban dari Cianjur mau arah pulang, jadi pulang kerja, dan udah lama kerja di Cianjur," tuturnya.

"Korban adalah karyawan sebuah toko baju di Cianjur, pulangnya seminggu dua kali," tambahnya.

Ia menuturkan, korban merupakan warga Kampung Babakan RT 03/02, Desa Bojonglongok, Kecamatan Parakansalak, Kabupaten Sukabumi.

"Sebelumnya memang ada firasat, ketika saat-saat terakhir hidupnya, orangtuanya tiba-tiba cerita masa kecil almarhum dan kebaikan almarhum. Alhamdulillah almarhum baik sama keluarga, sama orang tua sering berbagi, apalagi ketika kumpul lebaran. Baik orangnya," paparnya. 

Diketahui, korban meninggalkan satu orang istri dan dua orang anak, satu orang anak kelas 4 Sekolah Dasar (SD) dan satunya di Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Sementara itu Kapolres Sukabumi, AKBP Maruly Pardede, menanggapi peristiwa ini dengan ungkapan simpati yang mendalam. 

"Kami mengucapkan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya kepada keluarga yang ditinggalkan, Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan menghadapi cobaan ini," jelas Maruly.

"Tragedi ini menjadi pengingat akan pentingnya keselamatan dan kehati-hatian, kami dari pihak kepolisian terus melakukan upaya pencegahan agar kejadian serupa tidak terulang di masa mendatang," tandasnya. (R.Cking). 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Uwoh Abdullah Korban Ledakan Gas Dimakamkan, Kapolres Sukabumi Sampaikan Ucapan Duka

Trending Now

Iklan