Antisipasi Arus Balik Libur Panjang Nataru, Satlantas Polres Sukabumi Terapkan One Way

Redaksi
Senin, 25 Desember 2023 | 22:35 WIB Last Updated 2023-12-25T15:37:18Z
Kanit Gakkum Satlantas Polres Sukabumi Ipda M Yanuar Fajar di Exit tol Parungkuda, Sukabumi, Senin (25/12/2023), sore. Foto. Cking


TERBIT.ID, Sukabumi - Antisipasi kemacetan panjang pada libur panjang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. jajaran Satlantas Polres Sukabumi memberlakukan sistem One Way arus balik kendaraan wisatawan dari arah Sukabumi menuju Bogor-Jakarta di traffic light exit tol Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. 

Kanit Gakkum Satlantas Polres Sukabumi Ipda M Yanuar Fajar, menyampaikan, bahwa langkah ini diambil karena arus menuju tol Parungkuda atau arus balik lebih dominan. 

"Kami memberlakukan diskresi kepolisian dengan rekayasa sistem one way," ujarnya kepada terbit.id, Senin (25/12/2023), sore.

Pengawas Lapangan PPK 2.1 Wilayah Jawa Barat, Warso turut  membantu pengaturan arus lalu lintas di traffic light exit tol Parungkuda. 

Lebih lanjut Fajar mengatakan, Rekayasa arus lalu lintas dilakukan dalam dua sesi. Sesi pertama dimulai pada pukul 16.00 WIB dengan durasi one way selama 20 menit, dan sesi kedua pada pukul 17.00 WIB dengan durasi 25 menit. 

"Alhamdulillah, dengan adanya one way, arus balik semakin terurai, dan masyarakat dapat berkendara dengan lancar," ungkapnya. 

Pihaknya juga menegaskan bahwa one way yang sudah diterapkan hingga sore tidak akan dilanjutkan hingga malam hari. Ini disesuaikan dengan cuaca, karena sistem one way lebih efektif diterapkan di siang hari untuk mencegah kecelakaan atau insiden lalu lintas.

Jajarannya akan terus mengkaji kebutuhan penerapan one way di hari-hari berikutnya. Keputusan ini bersifat situasional, skala prioritas pada saat arus lalu lintas paling padat. 

"Hari ini didominasi oleh arus balik, sementara arus yang menuju Sukabumi dari jalan arteri Parungkuda maupun Bocimi terpantau landai," pungkasnya. 

Reporter.   R.Cking.
Redaktur.   Andri.S.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Antisipasi Arus Balik Libur Panjang Nataru, Satlantas Polres Sukabumi Terapkan One Way

Trending Now

Iklan