Pengecekan Jalur Sukabumi Utara, Kapolres: Ada 6 Titik Kerusakan Jalan

Redaksi
Kamis, 21 Maret 2024 | 20:42 WIB Last Updated 2024-03-21T13:44:18Z
TERBIT.ID, Sukabumi - Pihak kepolisian bersama sejumlah unsur terkait melakukan pengecekan jalur Sukabumi Utara yang nantinya akan dilintasi pemudik saat Idul Fitri. Dari hasil pengecekan di 15 titik, terdapat sejumlah titik kerusakan di jalan nasional jalur Sukabumi-Bogor itu.

“Ada beberapa titik (kerusakan) dari mulai Cicurug sampai Cibadak. Ada 6 titik,” ujar Kapolres Sukabumi AKBP Tony Prasetyo, Kamis (21/3/2024).

Terkait kerusakan jalan, Tony menyatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan PUPR untuk melakukan perbaikan jalan berlubang yang berpotensi mengakibatkan kemacetan di musim mudik lebaran.

"Beberapa ruas jalan tertentu yang mungkin kurang representatif atau dalam keadaan kurang baik. [Jalan berlubang] akan diperbaiki sehingga sebelum H-10 semua sudah dalam keadaan bagus," ungkap Tony.

Kapolres Sukabumi memastikan Polisi akan menjamin keselamatan masyarakat di musim mudik Idul Fitri 1445 Hijriah.

"Kita melakukan pengecekan kesiapan infrastruktur dan sarana pelengkap jalan lainnya sehingga masyarakat yang akan mudik maupun kembali bisa tetap aman dan nyaman," ungkapnya.


Reporter  : Cking
Redaktur : Andri Somantri
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pengecekan Jalur Sukabumi Utara, Kapolres: Ada 6 Titik Kerusakan Jalan

Trending Now

Iklan