Bersama Damkar dan Warga Babinsa Desa Sundawenang Berhasil Padamkan Kebakaran Lahan

Redaksi
Selasa, 06 Agustus 2024 | 07:33 WIB Last Updated 2024-08-06T00:35:28Z
TERBIT.ID, Sukabumi - Anggota Koramil 0607-12/Parungkuda Babinsa Desa Sundawenang, Serka Sunarto, turut berperan dalam mengantisipasi meluasnya api yang membakar lahan di Kampung Pakuhaji, Desa Sundawenang, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pada Senin (5/8/2024) sekitar pukul 11.30 WIB.

Kebakaran terjadi di kebun milik H. Sukarya (61 tahun) yang terletak di Kampung Pakuhaji RT 47/20, Desa Sundawenang. Lahan kosong seluas sekitar 400 meter persegi terbakar akibat pemilik lahan membakar sampah dan meninggalkan lokasi tanpa memadamkan api dengan sempurna, yang kemudian menyebar ke perkebunan.

"Api mulai terlihat sekitar pukul 11.30 WIB dan dengan cepat meluas karena lahan yang kering," ungkap Sunarto saat ditemui di lokasi. 

Beruntung, api berhasil dipadamkan oleh warga sekitar dengan bantuan satu unit pemadam kebakaran dari Pos IV Parungkuda sekitar pukul 12.05 WIB. 

"Kami segera berkoordinasi dengan warga dan tim pemadam untuk memadamkan api agar tidak merembet ke lahan lainnya," tambahnya.

Meskipun tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, kerugian material diperkirakan mencapai Rp 5 juta. "Pemilik lahan diimbau untuk lebih berhati-hati dalam membakar sampah agar kejadian serupa tidak terulang," pesan Serka Sunarto.



Editor : R.Cking.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bersama Damkar dan Warga Babinsa Desa Sundawenang Berhasil Padamkan Kebakaran Lahan

Trending Now

Iklan