Nomor Urut 2, Pasangan Asep Japar-Andreas Siap Wujudkan Sukabumi Barokah

Redaksi
Senin, 23 September 2024 | 16:38 WIB Last Updated 2024-09-23T09:39:09Z
TERBIT.ID, Sukabumi - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi, Asep Japar dan Andreas (AA), resmi mendapatkan nomor urut 2 dalam pengundian yang digelar di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi, Kecamatan Cibadak, Senin (23/9/2024). 

Asep Japar yang mengenakan rompi coklat dalam Press Conference tersebut menyampaikan harapan agar nomor urut 2 membawa keberkahan bagi Sukabumi. “Alhamdulillah, tahapan telah berjalan sesuai aturan. Pasangan Asep Japar-Andreas mendapat nomor urut 2. Mudah-mudahan ini nomor yang membawa keberkahan untuk Sukabumi yang lebih barokah,” ujar Asep.

Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga ketenangan dan kedamaian dalam proses pilkada ini. "Saya mengajak kepada seluruh warga Kabupaten Sukabumi, seluruh relawan, dan simpatisan agar menciptakan pilkada yang damai, dilakukan dengan santun," tambahnya.

Selain itu, Asep mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah mendukung jalannya tahapan pemilu. “Terima kasih kepada relawan, struktur partai, TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, serta LSM dan media yang telah membantu. Saya harap kita bisa melangkah lebih lancar ke depan,” tutupnya.

Nomor urut 2 menjadi simbol kebersamaan dalam visi mereka untuk membangun Sukabumi yang lebih maju, damai, dan berkah di masa mendatang.



Editor : R.Cking.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Nomor Urut 2, Pasangan Asep Japar-Andreas Siap Wujudkan Sukabumi Barokah

Trending Now

Iklan