TERBIT.ID, Sukabumi - Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, H.M. Loka Tresnajaya, memaparkan empat pekerjaan rumah (PR) besar yang menjadi fokus kerjanya, yakni penanganan kekeringan, pengembangan sumber daya manusia (SDM), penguatan ekonomi kerakyatan, serta perbaikan infrastruktur jalan. Hal itu disampaikan dalam reses ke-I tahun 2024 yang digelar di Café Garasi, Kampung Benda, Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (23/11/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Oka, sapaan akrab H.M. Loka Tresnajaya menyoroti masalah tata kelo air antisipasi musim kekeringan yang kerap melanda Desa Benda, khususnya di Kampung Bodogol, RW 06. Menurutnya, wilayah tersebut sebenarnya memiliki sumber mata air dari Gunung Gede Pangrango, tetapi pengelolaannya belum maksimal.
"Di Kampung Bodogol, kita punya mata air dari Gunung Gede Pangrango. Saya sudah berkomunikasi dengan pihak PDAM terkait tata kelola air untuk masyarakat. Mudah-mudahan awal tahun depan komunikasi ini bisa dilanjutkan," ujarnya.
Oka menambahkan bahwa sebelumnya pemerintah bersama salah satu perusahaan telah menjalankan program Corporate Social Responsibility (CSR) untuk pengelolaan air, namun proyek tersebut terhenti di tengah jalan. "Dengan posisi saya sebagai anggota dewan, mudah-mudahan program infrastruktur tata kelola air ini bisa dilanjutkan demi kepentingan masyarakat," tambahnya.
Ia juga memaparkan rencana sistem multi-pihak untuk mengatasi darurat air saat musim kemarau. "Kami akan membangun komunikasi dengan para investor, baik di Desa Benda, Cicurug, maupun dapil II. Konsep CSR yang akan saya dorong khusus untuk penanggulangan darurat air, apakah nanti berupa pipanisasi, sumur resapan, atau tata kelola langsung dari sumber mata air," terangnya.
Selain masalah air, Oka juga menyoroti pentingnya peningkatan SDM dan ekonomi kerakyatan. Ia menekankan bahwa dukungan terhadap sektor pertanian menjadi salah satu prioritasnya, mengingat mayoritas warga Kampung Bodogol berprofesi sebagai petani.
"Jalan menuju area pertanian harus diperbaiki karena akses ini sangat penting untuk menunjang kemajuan ekonomi para petani. Kita ingin memastikan dukungan pemerintah hadir di sana," tegasnya.
Ia juga berkomitmen untuk melanjutkan berbagai proyek infrastruktur yang belum terselesaikan di wilayahnya. "Tidak hanya infrastruktur jalan, tetapi juga program jangka panjang yang menyentuh SDM dan ekonomi kerakyatan. Ini waktunya untuk membuktikan kinerja saya kepada masyarakat," pungkas Oka.
Editor : R.Cking.