Kursi Fraksi PPP DPRD Jabar Masih Kosong, Pengganti H. Dedi Damhudi Tunggu Keputusan DPW

Redaksi
Kamis, 13 Maret 2025 | 11:35 WIB Last Updated 2025-03-13T04:36:27Z
Sekretaris DPC PPP Kabupaten Sukabumi, M. Almanfaluthi Hakiem. Foto : istimewa. 

TERBIT.ID, Sukabumi - Sudah 40 hari sejak wafatnya Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Sukabumi, H. Dedi Damhudi, pada Minggu, 23 Februari 2025, namun kursi yang ditinggalkannya di DPRD Provinsi Jawa Barat masih kosong.

Sekretaris DPC PPP Kabupaten Sukabumi, M. Almanfaluthi Hakiem, mengungkapkan bahwa pengisian kekosongan anggota DPRD Jawa Barat merupakan kewenangan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Jawa Barat. Menurutnya, DPW baru akan memproses penggantian setelah peringatan 40 hari wafatnya almarhum.

"Info terakhir dari DPW, nampaknya pengisian kursi DPRD Jabar yang kosong baru akan dilakukan setelah 40 harinya almarhum. Berdasarkan suara terbanyak selanjutnya, kemungkinan besar akan diisi oleh Kang H. Yusuf Ridwan (Datep)," ujar Almanfaluthi, Selasa (4/3/2025).

Selain kursi DPRD Jawa Barat, posisi Ketua DPC PPP Kabupaten Sukabumi juga mengalami kekosongan. Almanfaluthi menjelaskan bahwa calon Pelaksana Tugas (Plt.) Ketua DPC dapat berasal dari Pengurus Harian DPC atau dari jajaran pimpinan Majelis di dalam partai, seperti Ketua Majelis Pakar (H. Iyan Mahfudin), Ketua Majelis Syariah (KH. Aah Zein dari Ponpes Azzainiyah), atau Ketua Majelis Pertimbangan (KH. Zein Falah dari Gunung Guruh).

"Menurut AD/ART partai, pengisian jabatan Ketua DPC dilakukan melalui Rapat Pengurus Harian Cabang di Kabupaten setelah mendapatkan persetujuan penyelenggaraan rapat dari DPP. Malam tadi kami sudah melayangkan surat resmi ke DPP untuk melaporkan kondisi di Kabupaten Sukabumi. Sekarang kita menunggu keputusan lebih lanjut," tambahnya. (R.Cking). 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kursi Fraksi PPP DPRD Jabar Masih Kosong, Pengganti H. Dedi Damhudi Tunggu Keputusan DPW

Trending Now

Iklan