Hj. Dewi Asmara Ajak Ratusan Milenial Sukabumi Perkuat Nilai Empat Pilar MPR RI

Redaksi
Selasa, 22 April 2025 | 14:57 WIB Last Updated 2025-04-22T07:58:51Z
TERBIT.ID, Sukabumi - Untuk menanamkan nilai-nilai kebangsaan di kalangan generasi muda, Anggota MPR RI Hj. Dewi Asmara menggelar sosialisasi Empat Pilar kepada ratusan milenial muda berasal dari Kabupaten Sukabumi. Kegiatan ini berlangsung di Taman Wisata Oasis Sukabumi, Selasa (22/4/2025) pagi.

Suasana semarak tampak di Taman Wisata Oasis, Jalan Mayor Mahmud, Desa Sukajaya, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, saat ratusan pemuda dan milenial antusias mengikuti sosialisasi Empat Pilar MPR RI. Acara ini terselenggara atas inisiasi Karang Taruna Kecamatan Cisaat yang menggandeng Hj. Dewi Asmara sebagai pemateri utama.

Empat Pilar MPR RI yang disosialisasikan meliputi Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika. Keempat pilar tersebut dianggap sebagai landasan utama dalam memperkuat karakter bangsa dan menjaga persatuan di tengah keberagaman masyarakat Indonesia.

“Empat Pilar ini bukan hanya teori, tetapi harus menjadi bagian dari kehidupan kita sehari-hari. Pancasila sebagai dasar nilai, UUD 1945 sebagai rambu hukum, NKRI sebagai bentuk final negara kita, dan Bhinneka Tunggal Ika mengajarkan pentingnya toleransi dalam keberagaman,” ujar Dewi Asmara di hadapan para peserta.

Menurut Dewi, penguatan nilai-nilai kebangsaan ini sangat penting khususnya bagi kalangan milenial yang menjadi ujung tombak masa depan bangsa. Ia menyebut, pemuda memiliki peran strategis dalam menjaga harmoni sosial serta stabilitas nasional melalui pemahaman dan pengamalan nilai-nilai luhur bangsa.

“Saya mengajak seluruh pemuda untuk menjadikan nilai-nilai Empat Pilar sebagai pegangan hidup. Kita harus menjadi bangsa yang tangguh, mandiri, dan memiliki daya saing tinggi, terutama di era globalisasi yang penuh tantangan seperti sekarang ini,” tegasnya.

Dewi menambahkan, kegiatan seperti ini diharapkan mampu membangkitkan kesadaran kolektif masyarakat, khususnya generasi muda, tentang pentingnya mempertahankan keutuhan bangsa melalui nilai-nilai dasar kehidupan berbangsa dan bernegara. (R.Cking) 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hj. Dewi Asmara Ajak Ratusan Milenial Sukabumi Perkuat Nilai Empat Pilar MPR RI

Trending Now

Iklan